Deni Harap Pemkot Samarinda Sediakan Beasiswa Pendidikan

Sekretaris Komisi IV DPRD Samarinda Deni Hakim Anwar. (Istimewa)
TITIKWARTA.COM - SAMARINDA - Sekretaris Komisi IV DPRD Samarinda Deni Hakim Anwar dorong pemberian beasiswa pendidikan bagi anak SD dan SMP di Kota Tepian melalui APBD. Guna membantu siswa kurang mampu.
Sekretaris Komisi IV DPRD Samarinda Deni Hakim Anwar berharap Pemerinta Kota (Pemkot) Samarinda bisa menyediakan beasiswa pendidikan. Hal ini ia sampaikan menindaklanjuti banyaknya peminat beasiswa yang digelontorkan oleh pemerintah provinsi.
Sebab, selama ini anak SD dan SMP kesulitan mencari beasiswa. Hal ini karena adanya perbedaan wewenang. Dimana anak SMA menjadi wewenang pemerintah provinsi, sementara SD dan SMP menjadi wewenang pemerintah kota.
“Kenapa kita sampaikan seperti ini? Karena untuk lingkup kota hanya SD dan SMP. Nah, bisanya anak-anak yang mencari beasiswa melalui Program Indonesia Pintar. Setelah itu, memang ada beasiswa mandiri lainnya. Namun, berbeda dengan beasiswa yang ada di provinsi,” kata Deni.
Menurut Anggota DPRD Samarinda dari Fraksi Partai Gerindra ini. Bewasiswa untuk siswa SD dan SMP bukannya tidak ada. Namun, minimnya informasi kerap menjadi kendala anak didik usia SD dan SMP dalam menjangkau beasiswa.
Oleh karena itu, Deni mengaku telah mengimbau pada guru maupun wali murid yang ada di wilayah daerah pemilihan masing-masing. Untuk melakukan pendataan dan menjadi tali sambung agar siswa yang membutuhkan dapat memperoleh bantuan pendidikan.
“Kita cari mana sih yang butuh beasiswa, itu kita share. Tapi jumlahnya tidak banyak, terbatas juga. Biasanya, tahun lalu itu mendapatkan kurang lebih di masing-masing anggota dewan hanya 100 saja,” ucapnya.
Selain itu, Deni juga mengungkapkan, bahwa saat ini pihaknya tengah berusaha menyediakan beasiswa bagi siswa kurang mampu melalui APBD. Berkenaan dengan itu, ia berharap, rencana tersebut dapat terealisasi tahun ini.
“Kita maksimalkan. Artinya, bukan hanya bantuan sosial saja tapi dalam bentuk beasiswa juga bisa dijalankan. Saat ini sedang kita rancang. Semoga melalui APBD 2023 akan ada banyak hal yang bisa dilakukan,” pungkasnya. (adv/tw)