Kabupaten dan Kota di Kaltim Rawan Banjir

M Nasiruddin: Selama Ini Aspek Ekologi Tidak Diperhatikan

FOTO : Anggota DPRD Kaltim, M Nasiruddin

TITIKWARTA.COM - SAMARINDA - Sejumlah kabupaten/kota di Kalimantan Timur akhir-akhir ini sering diguyur hujan ditambah pasang air laut yang akhirnya mengakibatkan terjadinya banjir, seperti yang melanda Kota Balikpapan dan Kutai Timur. 

 

Banjir ini, dikatakan anggota DPRD Kaltim, M Nasiruddin menjadi salah satu bencana yang seharusnya ditindaklanjuti. "Banjir ditambah perubahan iklim yang terjadi ini menjadi ancaman bagi masyarakat Kaltim," ungkapnya.

Semua ini terjadi karena selama ini pemerintah hanya berfokus dan mementingkan aspek ekonomi saja tanpa mempedulikan aspek ekologinya.

 

Seharusnya, kata dia, pembangunan Kaltim harus mengarah pada yang sifatnya rehabilitasi. "Selama ini kan kita mengeksploitasi sumber daya alam (SDA) secara jor-joran, sementara aspek lingkungannya terkalahkan. Sehingga orientasinya lebih banyak ke ekonomi dan ekologinya tidak terperhatikan," bebernya.

 

Oleh sebab itu, seharusnya pemerintah maupun semua pihak terkait lainnya bisa segera sadar untuk menciptakan pembangunan yang juga memperhatikan aspek ekologinya. "Kalau tidak sadar mulai sekarang, situasinya bisa terlambat," tegasnya. (adv/yal)