Bangunan Bersejarah di Samarinda Bisa Diselamatkan
Dengan Konsep Preservasi

Tampilan luar gedung Plaza 21 (Sebelah Kiri) sebelum dicat oleh pemerintah kota Samarinda(Shutterstock)
TITIKWARTA.COM - SAMARINDA - Cukup banyak bangunan bersejarah yang bisa dijumpai di Kota Samarinda. Namun sayang, sebagian dari bangunan ini dalam keadaan terbengkalai. Untuk menyelamatkan nilai sejarahnya, Principal Arsitek Studio 360 Samarinda Vergian Septiandy mengusulkan agar pemerintah melakukan upaya preservasi daripada membongkarnya.
Hal tersebut ia sampaikan dalam acara Seminar Online, “Arsitektur di Sekitar Ibu Kota Baru”, Kamis (21/7/2022). “Sebuah preservasi ini memiliki banyak keuntungan. Misalnya dari segi ekonomi, kita tidak perlu membangun kembali bangunan baru sehingga lebih hemat anggaran,” ujar Vergian.
Ia mengatakan konsep preservasi ini sudah banyak diterapkan di beberapa kota besar di dunia seperti Jakarta dan Singapura. “Di Jakarta kita lihat pemerintah Jakarta sangat gencar melakukan preservasi di kawasan Kota Tua. Selain mempertahankan nilai sejarah bangunan, Kota Tua juga bisa menarik banyak wisatawan,” jelasnya.
Ia mengatakan konsep preservasi ini sudah banyak diterapkan di beberapa kota besar di dunia seperti Jakarta dan Singapura. “Di Jakarta kita lihat pemerintah Jakarta sangat gencar melakukan preservasi di kawasan Kota Tua. Selain mempertahankan nilai sejarah bangunan, Kota Tua juga bisa menarik banyak wisatawan,” jelasnya.
Sementara itu, di Singapura, pemerintah juga banyak melakukan preservasi kepada bangunan-bangunan tua, di mana arsitektur luarnya dipertahankan namun lighting dan interiornya didesain menjadi lebih modern.
Dikatakan, konsep yang sama juga perlu diterapkan oleh pemerintah Samarinda untuk tetap memunculkan ciri khas arsitekturnya. Vergian menyebutkan cukup banyak bangunan bersejarah yang bisa dijumpai di Samarinda terutama yang dibangun pada tahun 1980-an. Sayangnya, kondisi dari beberapa bangunan kini terbengkalai dan potensi yang dimiliki tidak berjalan secara maksimal. (MFR)
Sumber : Kompas.com